A. Teori
Teori adalah serangkaian
bagian atau variabel, definisi, dan dalil yang saling berhubungan yang
menghadirkan sebuah pandangan sistematis mengenai fenomena dengan menentukan
hubungan antar variabel, dengan menentukan hubungan antar variabel, dengan
maksud menjelaskan fenomena alamiah. Secara umum, teori merupakan analisis
hubungan antara fakta yang satu dengan fakta yang lain pada sekumpulan
fakta-fakta. Teori berbeda dengan teorema, pernyataan teori umumnya hanya
diterima secara "sementara" dan bukan merupakan pernyataan akhir yang
konklusif. Hal ini mengindikasikan bahwa teori berasal dari penarikan
kesimpulan yang memiliki potensi kesalahan, berbeda dengan penarikan kesimpulan
pada pembuktian matematika.
Contoh:
Salah satu teori tentang lupa
adalah Decay Theory (Atropi), teori ini beranggapan bahwa memori menjadi
semakin aus dengan berlalunya waktu bila tidak pernah diulang kembali (rehearsal).
Informasi yang disimpan dalam memori akan meninggalkan jejak-jejak (memory
trace) yang bila dalam jangka waktu lama tidak ditimbulkan kembali dalam
alam kesadaran, akan rusak atau menghilang.
B. Asumsi
Asumsi merupakan pernyataan
yang kebenarannya dapat diuji secara empiris.
Contoh:
Ilmu psikologi memiliki beberapa
asumsi tentang jiwa manusia. Aliran behaviorisme menganalisa jiwa manusia
berdasarkan perilaku yang tampak. Aliran psikoanalisa memandang manusia sebagai
makhluk yang lebih dikuasai alam bawah sadarnya. Aliran humanis memandang
manusia berdasarkan kebutuhan (needs) untuk mengaktualisasikan dirinya.
C. Postulat
Postulat adalah asumsi dasar
yang kebenarannya dapat kita terima tanpa ada sebuah pembuktian. Dalam bahasa
Inggris: postulate. Bahasa latinnya postulatum, dari postulare
yang artinya meminta, menuntut.
Istilah ini biasanya digunakan
untuk menunjukkan proposisi-proposisi yang merupakan titik tolak pencarian yang
bukan definisi, atau perandaian sementara, tidak juga sedemikian pasti sehingga
mereka diangkat sebagai aksioma. Proposisi-proposisi itu ditentukan sebagai
benar, dan digunakan tanpa pembuktian, jadi postulat salah satu kelompok
istlah-istilah yang saling berkaitan, termasuk definisi, asumsi, hipotesis, dan
aksioma.
Contoh:
Manusia merupakan postulat dari
psikologi. Hal itu dikarenakan yang menjadi objek kajian psikologi adalah
manusia itu sendiri.
D. Prinsip
Prinsip adalah pernyataan yang
bersifat umum dan benar untuk sekelompok gejala tertentu yang dapat menjelaskan
kejadian yang terjadi. Prinsip merupakan suatu pernyataan fundamental atau
kebenaran umum maupun individual yang dijadikan oleh seseorang atau kelompok
sebagai sebuah pedoman untuk berpikir atau bertindak. Sebuah prinsip merupakan
roh dari sebuah perkembangan ataupun perubahan dan merupakan akumulasi dari
pengalaman ataupun pemaknaan oleh sebuah obyek atau subyek tertentu.
Contoh:
Prinsip-Prinsip Perkembangan
Manusia:
1. Perkembangan merupakan proses yang tidak pernah berhenti (never
ending proces)
2. Semua aspek perkembangan saling mempengaruhi
3. Perkembangan itu mengikuti pola arah tertentu
4. Perkembangan terjadi pada tempo yang berlainan
5. Setiap fase perkembangan mempunyai ciri khas
6. Setiap individu yang normal akan mengalami tahapan atau fase
perkembangan
E. Hukum
Hukum merupakan suatu unsur
pengetahuan yang memiliki arti sebuah pernyataan yang menjelaskan hubungan dua
variabel atau lebih dalam sebab akibat.
Contoh:
Salah satu hukum perkembangan
manusia adalah Hukum Konvergensi. Hukum ini menekankan kepada pengaruh gabungan
antara pembawaaan dan lingkungan. Tokoh yang berpendapat demikian adalah
Willian Stern yang menyatakan bahwa pertumbuhan dan perkembangan itu adalah
hasil pengaruh bersama kedua unsur pembawaan dan lingkungan.
Judul materinya tentang apa ya kak?
BalasHapusdefinisi Teori, Asumsi, Postulat, Prinsip, Hukum dek
BalasHapusAksioma ngga masuk?
BalasHapusSalut! kepada mbak Robik, atau mbak Dani? Semoga, Mbak tetap semangat dan tekun dalam profesi yang membantu orang banyak, khususnya anak-anak di tempat mbak Robik berkarya. (Intermez0: Negeri kita tercinta, NKRI, membutuhkan pegiat muda di berbagai kota untuk mendukung kesempatan yang setara bagi setiap insan Indonesia).
BalasHapusSalam, SMM
Terima kasih atas dukungannya.
Hapusterima kasih banyak
BalasHapusterima kasih banyak
BalasHapusTerima kasih
BalasHapus